Lomba Menulis Essay Nasional 2018 di Universitas Pembangunan Veteran Jakarta
2018,
essay,
info lomba 2018,
lomba 2018,
lomba mahasiswa 2018,
lomba menulis essai,
lomba terbaru 2018,
mahasiswa,
menulis,
umum
-Lomba-
Kompetisi 2024
Hallo pembaca website informasilomba.com dalam kesempatan yang baik ini kami akan memberikan kembali info lomba terbaru, adapun lomba ini sendiri diselenggarakan oleh Forum Mahasiswa Bidikmisi Universitas Pembangunan "Veteran" Jakarta yang terbuka untuk mahasiswa dan umum.
@formasiupnvj, dan Idline : @ssx0071b
Lomba Menulis Essay Nasional 2018 di Universitas Pembangunan Veteran Jakarta
Adapun tema yang diangkat dalam lomba ini sendiri adalah sebagai berikut;Kaum Muda dan Bela Negara.
Sub tema Lomba Menulis Essay Nasional 2018
- Realisasi bela negara di kalangan kaum muda.
- Urgensi bela negara pada zaman millenial.
- Hakikat konsepsi bela negara dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
Ketentuan Peserta dalam Lomba Menulis Essay Nasional 2018
- Peserta adalah Mahasiswa aktif yang terdaftar di PTN/PTS dibuktikan dengan Kartu Tanda Mahasiswa, dan Peserta adalah UMUM dibuktikan dengan Kartu Identitas.
- Peserta Lomba ESAI adalah individu atau perorangan.
- Peserta lomba diperbolehkan memilih satu saja dari tiga sub tema lomba.
- Peserta diwajibkan membayar uang pendaftaran sebesar Rp 20.000.
- Setiap peserta diperbolehkan mengirimkan maksimal 3 (tiga) karya dengan syarat membayar Rp 20.000/karya.
- Karya bersifat asli
- Karya dalam lomba ini juga belum pernah dipublikasikan atau diikutsertakan dalam kompetisi lainnya.
- Setiap karya yang dilombakan menjadi hak panitia dan akan dipublikasikan dengan mencantumkan nama penulis.
- Pengiriman dalam Lomba Menulis Essay Nasional 2018 ini dilakukan pada tanggal 7 Maret sampai dengan tanggal 19 April 2018
- Peserta lomba WAJIB mengirimkan softcopy ESAI dalam bentuk format PDF.
- Dengan melampirkan dokumen pendukung, anatara lain :
a. Foto Kartu Tanda Mahasiswa, format .jpg atau .jpeg.
b. Foto bukti pembayaran, format .jpg atau .jpeg
c. Foto setengah badan, background bebas, format .jpg atau .jpeg - Semua dokumen dikirim dalam 1 folder dengan format .rar/.zip. maksimal size 5 mb.
- Kirim dokumen ke email pibesaiupnvj@gmail.com dengan Subject : “LombaESAI_Nama_Instansi_JudulEsai_NoTelp”.
- Segala bentuk kecurangan akan didiskualifikasi.
- Semua ESAI yang dikirimkan akan disimpan panitia sebagai arsip lomba.
- Keputusan dewan juri mutlak dan tidak bisa diganggu gugat.
- Ketentuan yang belum tercantum dalam buku panduan ini akan diatur oleh panitia. Download buku panduannya disini
- Esai bersifat orisinal, belum pernah dimuat di media masa dan tidak mengambil ide dari karya orang lain (Plagiarisme).
- Apabila peserta ketahuan melakukan plagiat secara keseluruh akan didiskualifikasi sebagai peserta.
- Karya tidak mengandung SARA (suku, agama, ras, dan antar golongan) dan pornografi.
- Karya merupakan pemikiran sendiri dan belum pernah diikut sertakan lomba atau dipublikasikan di manapun.
- Karya dibuat dengan sistematika yang terdapat pada ketentuan khusus.
- Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.
- Sedangkan waktu pendaftaran dalam Lomba Menulis Essay Nasional 2018 ini dilakukan pada tanggal 7 Maret sampai dengan tanggal 15 April 2018
- Peserta wajib Follow Instagram @formasiupnvj dan @pibformasi
- Pendaftaran dilakukan via online dengan mengisi google form berikut disini
Hadiah Lomba Menulis Essay Nasional 2018
Pemenang ditentukan oleh Dewan Juri yang telah ditunjuk oleh FORMASI UPN “Veteran” Jakarta dan Keputusan Dewan Juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat, sedangkan untuk Karya esai yang dikirimkan menjadi hak dan wewenang panitia untuk mempublikasikan setiap naskah yang terdaftar dengan tetap mencantumkan nama penulisnya.
- Juara I : Uang tunai + Sertifikat Juara I.
- Juara II : Uang tunai + Sertifikat Juara II.
- Juara III : Uang tunai + Sertifikat Juara III.
- (Seluruh peserta yang mendaftar mendapatkan E-Sertifikat)
Demikianlah informasi mengenai adanya Lomba Menulis Essay Nasional 2018 di Universitas Pembangunan Veteran Jakarta, semoga dengan adanya informasi ini bisa memberikan salah satu wawasan dan pengetahuan dalam jenis lomba terbaru, bagi kalian yang ada pertanyaan silahkan bisa menghubungi 083870737505 atau bisa follow media sosial mereka dengan alamat Ig : @pibformasi
0 Response to "Lomba Menulis Essay Nasional 2018 di Universitas Pembangunan Veteran Jakarta"
Posting Komentar