Lomba Menulis Esai Nasional 2019 di IAIN Madura

-Lomba-
Hallo semuanya, para pembaca website Informasi Lomba 2019, dalam postingan ini kami akan membagikan tentang adanya Kompetisi Menulis Esai Mahasiswa Tingkat Nasional yang mana acara ini akan diselenggarakan IAIN Madura, Provinsi Jawa Timur. Adapun penyelenggara dalam ajang lomba ini khususnya ialah  Himpunan Mahasiswa Perbankan Syariah (HIMA PBS) IAIN Madura yang dilakukan dalam rangkaian 10th Anniversary Of Islamic Banking Work's.

Lomba Menulis Esai Nasional 2019 di IAIN Madura

Untuk fokus tema yang diangkat dalam event ini sendiri adalah sebagai berikut;
Optimalisasi Muslim Milenial dalam Mengembangkan Perekonomian di Era Revolusi Industri 4.0

Subtema Pilihan Lomba Menulis Esai Nasional 2019 di IAIN Madura

Ada beberapa sub-tema loh, yang bisa disesuaikan dengan bidang keilmuan teman-teman! Pilihlah salah satu, Diantaranya:

  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Pariwisata

Syarat dan Ketentuan dalam Lomba Menulis Esai Nasional 2019 di IAIN Madura


  • Pendaftar dalam lomba ini sendiri adalah para Mahasiswa aktif Perguruan Tinggi Negeri/Swasta Se-Indonesia
  • Pendaftar dalam lomba dilakukan dengan kelompok atau tim
  • Adapun untuk satu tim terdiri dari 2-3 orang berasal dari satu universitas yang sama
  • Peserta dalam lomba juga wajib hukumnya untuk mengisi formulir pendaftaran yang dilakukan secara online
  • Pendfatar lomba wajib juga scan Kartu Tanda Mahasiswa (KTM)
  • Essay tidak mengandung plagiarisme dan belum pernah diikutsertakan dalam kompetisi lain
  • Essay dikirim ke email: @islamicbankingworks@gmail.com
  • Untuk biaya pendaftaran dalam lomba ini adalah gratis
  • Adapun awal pembukaan pendaftaran dilakukan pada tanggal 15 Januari 2019 sedangkan batas akhirnya sampai dengan tanggal 28 Februari 2019
  • Untuk syarat dan ketentuan lengkapnya dalam lomba ini bisa kalian dapatkan secara online disini
  • Keputusan dewan juri dalam lomba tidak dapat dianggu gugat
  • Untuk lomba terbaru yang pastinya, silahkan follow akun Google Plus Admin Lomba

Hadiah Lomba Menulis Esai Nasional 2019 di IAIN Madura


  • JUARA 1 akan mendapatkan Uang Pembinaan Rp. 2.500.000 + Trophy + Sertifikat
  • JUARA 2 berhak mendapatkan Uang Pembinaan Rp. 1.500.000 + Trophy + Sertifikat
  • JUARA 3 akan mendapatkan Uang Pembinaan Rp.1.000.000 + Trophy + Sertifikat.

Nah, itulah tadi informasi lengkapnya mengenai adanya Lomba Menulis Esai Nasional 2019 di IAIN Madura. Semoga adanya kabar ini bisa bermanfaat bagi segenap pembaca semuanya, untuk pertanyaan terkait silahkan bisa menghubungi panitia dengan WA : - 082301066889 (Sugianto) atau 085330152241 (Mujiburrahman) bisa juga 081333570267 (Yusni Bella Mufida) sedangkan Ig : ib_works
Kompetisi 2024

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Lomba Menulis Esai Nasional 2019 di IAIN Madura"

Posting Komentar