Business Case Competition 2020 di PPM School of Management

-Lomba-
Hallo semuanya para pembaca yang setia dengan postingan-postingan dari website informasi lomba. Dalam kesempatan kali ini mimin akan bagikan kembali nih terkait dengan adanya kompetisi yang diselenggarakan oleh PPM School of Management dengan nama Business Case Competition. Bagi kalian yang hobi dalam mengikuti event seperti ini segera saja ya melakukan pendaftaran, untuk lebih lengkapnya simak ulasan berikut ini;

Business Case Competition 2020

Perlu diketuai bahwa kompetisi ini ialah seputar melihat dan menelaah lebih dalam terkait dengan bisnis. Adapun tema yang diangkat dalam lomba ini adalah sebagai berikut;
Creating Bull’s – Eye Marketing for Sasa Bumbu Komplit
Syarat dan Ketentuan Business Case Competition 2020

  • Peserta yang bisa melakukan pendaftaran dalam lomba ini adalah para mahasiswa ataupun mahasiswi yang ada di Indonesia, baik dari PTN ataupun PTS
  • Peserta dalam kompetisi binis ini sendiri ialah mahasiswa/i S1 dan D4 seluruh jurusan
  • Perlombaan ini dibuka dengan Tim/Kelompok
  • Adapun Tim atau kelompok dalam lomba ini maksimal terdiri dari 3 orang mahasiswa dari kampus yang sama, meskipun jurusan yang berbeda ya
  • Peserta dalam lomba ini juga wajib membayar biaya pendaftaran
  • Adapun biaya pendaftaran dalam lomba ini ialah 350K/Tim
  • Peserta dalam lomba ini haruslah mengikutsertakan karya yang sesuai dengan tema
  • Karya tersebut juga bukan hasil dari plagiat dari milik orang lain
  • Peserta dalam lomba wajib melakukan pendaftaran sebelum deadlinenya habis, sedangkan deadline dalam lomba ini sampai dengan tanggal 1 April tahun 2020
  • Peserta dalam lomba ini juga wajib mengisi formulir pendaftaran secara online yang semuanya bisa ya kalian akases disini sedangkan panduan lengkap lomba buka saja website resmi penyelenggara dimari
  • Keputusan pemenang dalam lomba tidak dapat dianggu gugat
  • Jangan lupa baca juga jadwal lomba 2020
Timeline Business Case Competition 2020

  • Batas Pendaftaran sampai dengan tanggal 1 April 2020
  • Pengunduhan Kasus (daring) dilakukan pada tanggal 3 April 2020
  • Pengumpulan Kasus dilakukan pada tanggal 12 Juni 2020
  • Pengumuman Finalis dalam lomba ini dilakukan pada tanggal 3 Juli 2020
  • Company Visits diselenggarakan pada tanggal 15 Juli 2020
  • Final dilakukan pada tanggal 16 Juli 2020

Hadiah Business Case Competition 2020 di PPM School of Management

Total hadiah yang diperebutkan dalam lomba ini ialah 36 Juta
Itulah tadi serangkain informasi yang bisa kami berikan kepada segenap pembaca terkait dengan adanya Business Case Competition 2020 di PPM School of Management. Semoga bisa bermanfaat ya, oh iya untuk pertanyaan lebih lanjut silahkan bisa melihat berkunjung ke PPM School of Management yang beralamatkan di Jalan Menteng Raya No. 9 – 19, Jakarta Pusat. Atau menghubungi media sosial dan contact person penyelenggara dengan;

WA : (+62) 813 8834 0420 (Rifdah)
Call : (021) 2302025 (Swari)
IG : @bcc.ppm
E : bcc.ppm@gmail.com
Web : https://ppmschool.ac.id/id/bcc/
Kompetisi 2024

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Business Case Competition 2020 di PPM School of Management"

Posting Komentar